Friday, December 15, 2017

Dosen Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Lolos Call Paper

Perwakilan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai lolos call paper pengabdian masyarakat dalam acara Community Development National Financial Literacy and Inclusion for Development di Aryaduta hotel Jakarta pada tanggal 8 Desember 2017.
Ada 3 Kelompok Dosen yang mewakili Universitas pahlawan dalam kegiatan ini:
Kelompok pertama Ns. Apriza, S.Kep., M.Kep., sebagai ketua, Ns. Yenni Safitri, S.Kep., M.Kep sebagai anggota pertama dan Neneng Fitria Ningsig, S.Kep., M. Biomed sebagai anggota kedua dengan judul Paper IbM Kelompok Petani Nanas Dalam Pengelolaan dan Pengembangan Usaha di Desa Rimbo Panjang Kec. Tambang Kabupaten Kampar. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan pada tahun 2016 yang lolos didanani oleh Menristek Dikti.
Kelompok ke dua Nur Afrinis, M.Si sebagai ketua dengan anggota Jhon Taruna dan Nislawaty, M.Kes. Judul papernya Pengelolaan dan Pengembangan Usaha Ikan Salai Patin di Desa Pulau Gadang Kecamatan XIII Koto Kampar Riau. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan tahun 2016 yang juga lolos didanai oleh Menristek Dikti
Kelompok ke tiga Besti Verawati, S.Gz., M.Si sebagai Ketua dan Dewi Anggraini Harahap, M.Keb anggota dengan judul paper Pemberdayaan Kelompok PKK Desa Birandang dan Desa Tanjung Bungo Dalam Pemanfaatan Limbah Biji Durian Sebagai Alternatif Bahan Dasar Pembuatan Oleh-oleh Khas Kampar. Kegiatan ini dilaksanakan pada tahun 2017 yang bersumber dana dari Menristek Dikti.
Merupakan suatu kebanggaan bahwa paper yang telah ditulis oleh dosen Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai bisa diterima dalam acara symposium ini. Dengan demikian  artikel "community development"  dosen secara berangsur bisa dipublikasikan dalam jurnal jurnal dan prosiding yang sudah terindeks, salah satu Pengindeks artikel dalam kegiatan ini adalah DOAJ.
##Salam LP2M, Maju, Berkarya, Mengabdi##


No comments:

Post a Comment